Cerdas Menggunakan Internet

Sebagai Ibu rumah tangga , yang rumahan banget. Saya  mengenal internet baru beberapa tahun yang lalu. Emang katrok bi ndeso diriku ini. Paling sesekali curi-curi pandang si ojob kalau lagi googling lalu bertanya-tanya. Akhirnya aku mulai minta diajari cara bikin email. Setelah punya email , apa yang aku lakukan?Hahahahaha. Tentu saja langsung daftar Facebook, waktu itu sedang booming facebook setelah frienster.:) Mengenal internet, membuatku mengenal lautan pengengetahuan yang sangat luas.Sekali klik simbah google, tugas sekolah anakku yang suli pun bisa terselesaikan. Internet bisa berdampak buruk maupun positif tergantung bagaimana kita  bisa menggunakan  internet itu secara cerdas.
Jangan sampai dengan adanya media social dan internet malah membuat satu fitnah. Atau hanya digunakan untuk membuka situs-situs porno :). Sebagai Ibu rumah tangga , saya sering mengontrol apa saja yang digunakan anak-anak saya dengan internet yang ada di rumah. Saya biasanya mengecek dari riwayat. Kalau yang mbarep si Afif agak longgar pengawasannya.
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan agar cerdas menggunakan internet agar jauh dari fitnah
1.      Jika punya media social seperti FB, jagalah pergaulan
Adanya Facebook, membuat kita bertemu kenalan baru maupun kawan lama atau saudara jauh yang sudah lama tak pernah tahu kabarnya. Namun hati-hati dalam approve pertemanan, kalau saya biasanya tak akan approve nama yan alay, atau fotonya tak jelas. Kalau online shop sih kadang-kadang masih bisa saya tolerir. Tapi kalau si OLS-nya sudah mulai main tag tanpa permisi. Maka saya akan berbuat kejam dengan unfollownya.
Kan wall diibaratkan rumah kita, kalau ada tamu tanpa permisi boleh dong kita menerima atau tidaknya sesuka si tuan rumah. :). Saya memang agak selektif dalam memilih pertemanan ini. Bukannya sombong atau sok. Siapalah aku ini ? Tapi berjaga-jaga dan hati-hati dalam memilih pertemanan. Apalagi ini dunia maya. Andai tak cukup, informasi tentangnya biasanya akan saya skip. Pling tidak ada 2-3 mutul friend. (Sadis ya )
2.      Jaga Lisan
Walau di dunia maya, tetap kita harus selalu menjaga lisan. Jangan sampai tulisan atau komentar kita mebgakibatkan orang sakit hati atau merasa dihina. La wong  hati-hati saja masih trerkadang tergelincir Je. Mendingan menulis dari hati dan kita bisa mempertanggungjawabkannya. Hindari  kata umpatan maupun keluhan melalui media social. Boleh saja kita kesal tapi janganlah terlalu diumbar di medsos. Kalau kita kesal pada seseoran lalu kita menulisknanya di status, jangan sampai membuka aibnya. (Nah ini saya juga berproses). Dan karena sering diprotes suami akhirnya mulai kendor mengeluh di FB, paling ngeluh di dada suami di malam hari atau mengeluh sama Allah  di tengah malam. Kata suamiku sih, buat apa keluhan dimbar, biar orang simpati. (hadew makjleb. Katanya bukannya orang simpati malah terkadang  males  membaca nya dan tahu karakter kita dari status yang sering kau umbar, nasehat suamiku.) Nah mulai saat itu mulai agak tobat mengeluh di FB J
3.      Manfaatkan Medsos untuk hal yang bermanfaat
FB atu blog bisa dimanfaatkan unuk promo hasil karya kita. Jangan sampai kita menggunakan situs internet yang berisi hal-hal negative, sebaiknya dihindari.Kalau saya biasanya menggunakan internet untuk melihat resep lalu mempraktekkan  kadang memodifikasinya.Atau meihat berita-berita terkini. Yang bisa merefresh  otakku yang biasanya aku buka.:)
Cerdas menggunakan internet ssangat perlu agar kita dapat terhindar dari hal yang berbau negative maupun fitnah


5 comments:

  1. Betul banget mbak, kita memang harus cerdas dalam menggunakan internet, jika kita cerdas Insya Allah banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari internet namun sebaliknya jika kita gak cerdas menyikapi keberadaan internet tentu hal-hal buruk yang akan kita dapat :)

    ReplyDelete
  2. Kalo emak-emak sudah kenal internet (medsos) pasti heboh sendiri.. :D

    ReplyDelete
  3. semoga bisa memanfaatkan internet dengan bijak ya mba..

    ReplyDelete
  4. setuju mbak tatit..jaga pergaulan di FB, seperti di dunia nyata..dilarang seenaknya :)

    ReplyDelete
  5. poin nomor 3 itu yang biasa saya lakukan kalau sedang menggunakan interbet

    ReplyDelete